Minggu, 22 April 2012

Waspada terhadap Group TERAS


Dulu ada seorang penulis - sebut saja A - yang rajin banget mengirim surat lamaran kerja pada saya. Hampir saya terima. Tapi sahabat saya Epri Tsaqib memberikan rekomendasi, "Jangan dia. Orangnya tidak amanah."

"Masa sih?" tanya saya. "Ceritain, dong."

"Saya tak bisa cerita karena menyangkut aib seseorang. Yang jelas, saya pernah membuktikan bahwa dia orangnya tidak amanah."

Oke, saya pun percaya. Dan selama bertahun-tahun saya mencoba berbaik sangka. Mungkin unsur "tidak amanah" si A ini masih dalam tahap yang sangat ringan, masih bisa ditolerir atau dimaafkan. Namanya manusia, tentu tak ada yang sempurna, bukan?

Tapi hari ini saya menemukan fakta: Ternyata si A ini penipu. Dia bikin lomba menulis, proyek buku antologi, dan entah apa lagi, yang semuanya berakhir dengan korban-korban yang berjatuhan.

Dan barusan saya baca rilis resmi dari Forum Lingkar Pena DKI. Si A sudah resmi dikeluarkan sebagai anggota.

Oke deh. Buat A, semoga kamu segera kembali ke jalan yang benar, ya. Ingat, hidup ini hanya sesaat. Akhirat adalah tempat pulang kita yang abadi.

Salam sukses!
Jonru
NB: Yang mau menerbitkan buku 100 persen bebas penolakan, yuk gabung di DapurBuku.com :)

cc: Dani Ardiansyah Taufan E. Prast Sinyo Egie Pipiet Senja
1 ·  · 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar